
Wamena ( KPN) – Sebanyak 80 surat suara untuk kabupaten Jayawijaya rusak akibat kesalahan pelipatan.Hal ini diungkapkan Ketua KPU Jayawijaya Sony Lanny saat ditemui di Wanema,Senin( 01/4/2019).
“Ada 80 surat suara rusak, ini karena kesalahan pelipatan,” ungkapnya.
Namun hal ini telah dilaporkan komisioner KPU Jayawijaya kepada KPU Provinsi, dan dalan waktu dekat siap untuk digantikan.
“Sejauh ini semua kesiapan logistic sudah lengkap dan kami sudah siap, hanya kerusakab surat suara,”katanya.
Dirinya memastikan awal April nanti KPU Jayawijaya sudah siap menyalurkan logistik Pileg dan Pilprea ke setiap PPS melalui PPD.
“Dari 39 distrik di Jayawijaua semuanya akan kami salurkan melalui jalur darat, hanya distrik Trikora yang lewat udara,dan kami akan berkoordinasi dengan pihak penerbangan,”ujurnya .( Vina)