Usia Ke 55 Tahun Dharma Pertiwi Tetap Konsisten Dalam Meningkatkan Kepedulian Sosial,Pendidikan Dan Kesejahteran Prajurit TNI

Ketua Dharma Pertiwi Daerah H Ny Widiasih Sembiring saat memotong Tumpeng( Foto : Charles)

Jayapura ( KPN)- Lima Puluh lima tahun Perjalanan panjang pengabdian Dharma Pertiwi sebagai istri prajurit TNI, telah berkiprah dan mengambil bagian dalam upaya membangun bangsa.

“Sebagai organisasi kemasyarakatan, Dharma Pertiwi tetap konsisten dalam meningkatkan kepedulian sosial, pendidikan dan kesejahteraan prajurit TNI bersama keluarganya,” kata

Ketua Dharma Pertiwi Daerah H Ny Widiasih Sembiring dalam HUT Dharma Pertiwi Ke-55 tahun 2019 di Aula Makorem 172/Praja Wira Yakti,Padang Bulan,Kelurahan Hedam,Kota Jayapura, Selasa(30/4/ 2019)

Dalam HUT Dharma Pertiwi Ke-55 Tahun 2019 mengusung tema yakni ‘Dharma Pertiwi berperan aktif dalam mencerdaskan dan mensejahterakan keluarga TNI serta peduli terhadap kesehatan dan pelestarian lingkungan hidup’

Saya mengucapkan selamat dan berbahagia kepada anggota Dharma Pertiwi yang saya cintai dan saya banggakan dimanapun berada.

“Saya berharap agar seluruh keluarga Dharma Pertiwi berperan aktif dalam mendukung terwujudnya profesionalisme TNI untuk rakyat dengan melaksanakan pembinaan keluarga yang harmonis, agamis dan berahlak mulia,” kata Ny Widiasih Sembiring

Dia menambahkan, di dalam menyikapi atau menjiwai makna dari Hut ke- 55 Dharma Pertiwi ini adalah sebagai evaluasi dan intropeksi, agar terus meningkatkan peran serta di bidang Pendidikan,Kesehatan dan Kesejahteraan anggota dalam hal ini TNI AD,AL dan AU.

“Di lain sisi bertekad untuk meningkatkan peran serta untuk lebih pada peningkatan kesejahteraan keluarga baik di bidang ekonomi maupu kepedulian sosial,” ungkapnya

Sementara itu,Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Yosua Pandit Sembiring, mengucapkan selamat ulang tahun dan selamat berbahagia kepada segenap warga Dharma Pertiwi Daerah H.

Semoga organisasi istri prajurit yang bergerak dibidang sosial, khususnya sosial kewanitaan semakin dewasa dan semakin mampu melaksanakan kewajiban dalam memperlancar tugas-tugas para suami,

“Saya berharap kepada ibu-ibu dapat mengevaluasi semua kegiatan yang telah dilaksanakan sehingga kegiatan-kegiatan berikutnya dapat lebih bermanfaat dan lebih baik lagi,” kata Pangdam

Mantan Kasdam Kodam Siliwangi ini berpesan kepada seluruh anggota Dharma Pertiwi agar dapat mengatur waktu dan memanfaatkan kesempatan yang ada.

“Saya ingatkan agar dalam melakukan keorganisasian dengan tugas-tugas keluarga sebagai ibu rumah tangga agar dapat berjalan seimbang dan serasi,” tutur Sembiring (lus)